Inter Milan kini hanya berjarak dua poin dari pimpinan klasemen sementara Serie A, selagi menyimpan satu pertandingan tunda, setelah mengalahkan Hellas Verona dengan skor 2-0 pada akhir pekan kemarin.
Keuntungan ini tidak jauh-jauh dari hasil minor yang diraih oleh dua pesaingnya dalam perburuan gelar Scudetto, yaitu AC Milan dan Napoli.
Rossoneri gagal meraih hasil maksimal ketika melawat ke markas Torino pada Senin (11/4) dini hari tadi WIB, dengan pertandingan berakhir imbang tanpa gol.

AC Milan ditahan Torino (Image: AC Milan)
Beberapa jam sebelumnya, Napoli secara mengejutkan dihantam oleh Fiorentina dengan skor 2-3 di Stadio Diego Armando Maradona.
Partenopei sempat berjuang dengan menyeimbangkan skor melalui Dries Mertens setelah Nico Gonzalez membuka keunggulan La Viola pada babak pertama.
Namun tim tamu malah semakin menjauh dengan mencetak dua gol melalui Jonathan Ikone dan Arthur Cabral. Victor Osimhen sempat memperkecil ketertinggalan, namun tak ada gol penyeimbang kedudukan lagi untuk Napoli.

Napoli takluk di tangan Fiorentina (Image: Getty)
Sehari sebelumnya, Inter Milan berhasil meraih hasil maksimal ketika menjamu Hellas Verona dengan meraih kemenangan 2-0 atas Hellas Verona di Stadio San Siro, berkat gol-gol yang dicetak oleh Nicolo Barella dan Edin Dzeko.
Kini, nasib Nerazzurri untuk mempertahankan gelar Scudetto di Serie A musim kompetisi 2021/2022 ini ada di tangan mereka sendiri, karena tim asuhan Simone Inzaghi masih menyimpan sebuah partai tunda.
Dalam persaingan perebutan peringkat keempat, Juventus dan AS Roma sama-sama berhasil bangkit dari ketertinggalan dan meraih kemenangan dengan skor 2-1 atas Cagliari dan Salernitana, selagi Atalanta makin tertinggal dalam persaingan ini karena kalah 1-2 dari Sassuolo.
Baca Juga:
Hasil pertandingan giornata ke-32 Serie A, Sabtu dan Minggu (9-10 April 2022)
Empoli 0-0 Spezia
Inter Milan 2-0 Hellas Verona — (Nicolo Barella 22′, Edin Dzeko 30′)
Cagliari 1-2 Juventus — (Joao Pedro 10′; Matthijs de Ligt 45′, Dusan Vlahovic 75′)
Genoa 1-4 Lazio — (Patric 68′ [bd]; Adam Marusic 31′, Ciro Immobile 45+1′, 63′, 76′)
Napoli 2-3 Fiorentina — (Dries Mertens 58′, Victor Osimhen 84′; Nico Gonzalez 29′, Jonathan Ikone 66′, Arthur Cabral 72′)
Sassuolo 2-1 Atalanta — (Hamed Traore 24′, 61′; Luis Muriel 90+3′)
Venezia 1-2 Udinese — (Thomas Henry 86′; Gerard Deulofeu 35′ [p], Rodrigo Becao 90+4′)
AS Roma 2-1 Salernitana — (Carles Perez 81′, Chris Smalling 85′; Ivan Radovanovic 22′)
Torino 0-0 AC Milan